7 Cara Alami Mengatasi Bibir Hitam
Ilustrasi Mengatasi Bibir Hitang Dengan Lemon |
1. Sari Lemon dan Madu
Anda dapat mencampurkan sari lemon dengan madu . Sari lemon bermanfaat mengangkat sel-sel kulit mati yang menyebabkan bibir hitam. Sedangkan madu bisa mengembalikan kelembutan dan kelembaban bibir, serta membuatnya menjadi lebih cerah. Gunakan campuran ini untuk melapisi bibir selama satu jam lalu bersihkan dengan kain halus yang telah dibasahi. Kamu bisa menggunakan scrub ini beberapa kali sehari sesuai keinginan, dan kamu juga bisa menyimpannya selama satu minggu di dalam lemari es.
ADVERTISEMENT
2. Gunakan Glisterin Untuk Mengatasi Bibir HitamGliserin adalah sejenis lemak buatan dari lemak nabati dan air. Bahan ini sering digunakan di dalam sabun dan semacamnya, dan sudah banyak dijual bebas. Aplikasikan tipis-tipis saja dengan bantuan cotton bud di bibir sebelum tidur.
3. Hindari Bibir Kering
Jagalah terus bibir agar terhidrasi sehingga bibir anda tidak kering. Sebab jika bibir anda kering akan menimbulkan bibir berubah menjadi hitam. Selalu sediakan air minum disekitar anda serta lipgloss agar bibir kering bisa terus lembab.
4. Ubi Bit Merah
Anda pun bisa menggunakan ubi bit merah. Caranya potong satu ubi bit dan simpan di dalam lemari es. Pijat perlahan di bibir. Kamu bisa melakukan ini beberapa kali sehari dan bibir berwarna cerah akan jadi milikmu.
5. Perhatikan Produk Bibir Yang Digunakan
Lipstick atau pewarna bibir bisa menjadi masalah bagi bibr anda yang hitam. Perhatikan jika ada produk yang sudah kadaluarsa atau mengandung beberapa bahan kimia berbahaya. Jika memungkinkan, ganti dengan produk berbahan dasar alami yang lebih lembut dan tidak akan membuat bibir menjadi hitam.
6. Minyak Almond (Almond Oil)
Minyak almod juga mempunyai banyak manfaat salah satunya untuk membuat bibir merah. Gunakan almond oil pada bibirmu sebelum tidur untuk mengurangi garis-garis halus dan mempercerah warna bibir.
7. Sari Ketimun
Untuk mencerahkan warnanya sari ketimun juga sangatlah baik.
Terima kasih telah membaca 7 cara alami mengatasi bibir hitam. Semoga dengan tips diatas anda dapat memiliki bibir merah dan sehat.
Baca juga : 10 Cara Alami Mengatasi Bibir Pecah dan Kering
.
0 Response to "7 Cara Alami Mengatasi Bibir Hitam"
Posting Komentar